Gojek dan PMW Unhas Ajak Mahasiswa Kembangkan Bisnis Kuliner
Gojek bekerja sama dengan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Universitas Hasanuddin mengadakan pelatihan untuk mengembangkan program mahasiswa wirausaha (PMW). Kegiatan ini berlangsung secara virtual via aplikasi zoom pada Selasa (28/7/2010).
Dalam pelatihan tersebut akan ada tiga sesi pelatihan. Sesi pertama hari ini membahas tentang “Food Business and Photography”. Sesi ini dihadiri 49 peserta yang merupakan mahasiswa wirausaha dalam bidang kuliner. Hadir sebagai pemateri Founder Yotta Adryan Yudhistira Purwanto.
Kepala Sub Direktorat Penyiapan Karier Unhas, Dr A Amidah Amrawaty SPt MSi hadir memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan ini. Dalam sambutannya, Dr Amidah menyampaikan ucapan terima kasih atas kerja sama yang telah terlaksanan antara PMW dan Gojek dengan menginisiasi kegiatan seminar online ini.
“Kami berharap dengan kegiatan ini mahasiswa wirausaha yang berbasis kuliner bisa mengembangkan bisnisnya dan nantinya akan menjadi mitra Gofood,” ujarnya.
Lebih lanjut Amidah menjelaskan, kegiatan seperti ini sangat membantu mahasiswa dalam mengembangkan bisnis agar ke depannya banyak jebolan Unhas menjadi pengusaha kuliner yang handal.
“Kami berharap alumni unhas bisa menjadi job creator dan bukan job seeker (pencari kerja),” jelas Amidah.