Loading...

NATIONAL UNIVERSITY DEBATING CHAMPIONSHIP (NUDC) TAHUN 2021 SELEKSI TINGKAT UNIVERSITAS

Posted By
-
Kategori
PENGUMUMAN
Date
30-04-2021

Pusat Prestasi Nasional, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia akan menyelenggarakan kegiatan National University Debating Championship Tahun 2021. Kegiatan NUDC ini dimaksudkan  menjadi salah satu wahana dalam membentuk mahasiswa bertalenta di bidang bahasa dan mempersiapkan lulusan yang mampu  membuat keputusan berdasarkan analisis yang logis dan faktual. Kegiatan NUDC Tahun 2021 akan dilaksanakan secara daring.

Untuk mengikuti kompetisi ini, peserta diharuskan mengikuti beberapa proses seleksi diantaranya seleksi tingkat Universitas dan seleksi tingkat Wilayah. Nantinya yang terpilih akan mewakili Universitas dan Wilayah pada NUDC tingkat Nasional.

Pada seleksi tingkat Universitas, akan dikirim 1 (satu) Tim yang terdiri dari 2 (dua) orang pendebat dan 1 (satu) orang N1 Adjudicator sebagai delegasi.

Untuk itu segera daftarkan Tim Anda sebelum tanggal 21 Mei 2021 melalui laman http://bit.ly/NUDC_UNHAS2021